Sabtu, 22 Maret 2014

RESENSI BUKU GARA-GARA INDONESIA

RESENSI BUKU GARA-GARA INDONESIA 

Judul Buku              : GARA-GARA INDONESIA
Penulis                    : AGUNG PRIBADI
Penerbit                  : ASMA NADIA PUBLISHING HOUSE
Jumlah Halaman      : XIV+ 210
Harga                     : Rp. 42.000
Ukuran buku           : 21X14,3 CM

Judul                     :  INDONESIA BISA APA?

Isi resensi                :

"Jangan gegabah mengaku orang Indonesia sebelum membaca buku ini!"
EYANG WIROTORAJA

Indonesia bisa apa?
Fakta-fakta mengejutkan apa yang belum Anda ketahui tentang Indonesia?
Bagaimana seharusnya sejarah dibeberkan?
Dapatkah sejarah melecut semangat kita?
Mengapa bangsa lain bangga terhadap Indonesia?



Muatan Buku ini lebih dari cukup untuk menjawab pertanyaan di atas. Mungkin Anda tak membutuhkan jawabannya dan Eyang telah salah memaparkan kepada Anda. Sejujurnya buku ini tak begitu penting, walaupun diluaran sana banyak yang telah menjadikannya buku wajib. Isinya hanyalah sekumpulan sejarah, walaupun banyak testimoni tentang buku ini yang mengatakan buku ini lebih dari sekedar sejarah.  Siapa yang tertarik pada sejarah?

Siapa Anda? Pernakah Anda merasa bangga menjadi bagian dari Indonesia? apa pun jawaban Anda, sejujurnya Eyang tak terlalu perduli. Namun  Buku ini sengaja dirancang buat mereka yang benci pada sejarah kelam Indonesia dan benci belajar sejarah dengan metode yang menyebalkan.

Satu-satunya tujuan diterbitkannya Buku ini hanya untuk membantu pembacanya agar memandang dirinya lebih jauh dengan mengenal Indonesia dari dekat. Buku ini sedikit banyak akan menjadi lentera dalam memandang masa depan Anda sebagai bagian dari Indonesia.



Those who cannot remember the past
Are condemned to repeat it.
Mereka yang lupa pada masa lalu
Akan terhina karena mengulangi (kesalahan)
George Santayana

Itu adalah salah satu kutipan dalam buku ini. Nampak jelas bahwa masa lalu memiliki kekuatan untuk memperbaiki masa depan. Hanya di Gara-Gara Indonesia sejarah yang bermuatan motivasi  dapat Anda temukan, tidak hanya satu atau dua, tetapi ada banyak, kesemuanya itu berhasil digali oleh Agung Pribadi yang kemudian dikenal sebagai Historivator (Historian Motivator) pertama di Indonesia.  

Agung Pribadi sendiri menyelipkan 17 renungan yang akan membuka cakrawala berfikir pembacanya. Semoga Resensi Buku ini mampu mencerahkan pandangan.
 


Eyang tak menyarankan Anda untuk membaca buku ini, karena sudah banyak orang yang membacanya. Tetapi jika suatu saat Anda berkesempatan membaca buku ini, maka orang yang petama kali harus Anda Ingat adalah Eyang.



Berikut adalah  Cover Buku GARA-GARA INDONESIA




http://www.tokoasmanadia.com/buku/427-gara-gara-indonesia.html







Tidak ada komentar:

Posting Komentar